Selasa, 14 Februari 2023

Refleksi Hari Ke 7 Bimtek Calon Pengajar Praktik Angkatan 8 Gelombang 8


No

Pertanyaan 

Lanjutkan pernyataan ini… 

1

Hari ini saya belajar ...

Menjadi guru yang displin mengatur waktu, dapat mengambil pembelajaran bermanfaat dari setiap kejadian, apa yang dilihat dan apa yang diraskan agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi dari hari kehari. 

Betapa kepala sekolah memegang peranan penting dalam melakukan tranformasi merdeka belajar di sekolah. Karena kepala sekolah mempunyai kekuasaan mengajak guru-guru di sekolah dalam melakukan transformasi pendidikan.

 

Aset lingkungan sangat berpotensi dalam pembelajaran berbasis masalah sebagai langkah transformasi merdeka belajar di sekolah.

 

Untuk melakukan perubahan hanya membutuhkan satu pertanyaan pemantik, apa yang bisa saya lakukan untuk merubah pembelajaran saya di kelas menuju merdeka belajar?

Bukan apa yang bisa saya ambil dari sekolah.

 

Apa yang dimaksud dengan praktik baik:

Praktik baik adala praktik pembelajaran yang tidak memaksa murid, berdampak positif pada murid, mengakomodasi kebutuhan murid, dan membuat anak bahagia menggunakan metode pembelajaran yang kreatif dan inofatif

Suatu praktik pembelajaran dapat dikatakan praktik baik, jika pembelajaran tersebut dapat ditiru atau direaplikasi di sekolah lain

 

Poin praktik baik:

1.    Berpihak pada murid/ apa yang dibutuhkan murid, bukan apa yang guru pikir, murid butuhkan

2.    Berdampak murid, bukan sekedar konsep yang penting program jalan, yang penting adalah adanya perubahan positif dari murid.

3.    Dapat ditiru dan direaplikasikan di sekolah-sekolah lain

Bentuk praktik baik dengan alur ATAP

 


 

A = AWAl

terdiri dari:

Aset

Potensi awal yang dapat dioptimalkan untuk membuat suatu prakarsa perubahan

Murid punya potensi apa yang bisa diberdayakan

Hal-hal positif yang bisa dikembangkan

Bukan kekurangan

Misal :

Anak punya potensi musik

 

T =TANTANGAN

Keresahan yang perlu dilampaui agar potensi atau aset dapat dioptimalkan

Misal ingin optimalkan

 

Misal ; sekolah nggak punya alat musik

 

A= AKSI

Hal yang menceritakan apa yang dilakukan guru untuk mewujudkan harapan di awal. Apa yang guru lakukan untuk menjawab tantangan sekaligus mewujudkan impian di tahap awal

Misal : beli alat musik

 

 

P=PELAJARAN

Pembelajaran yang bisa diambil dari aksi

Perubahan apa yang diharapkan

 

 

 

 

 

2

Hal yang paling membuat tertarik pada hari ini ketika ...

Sesi berbagi praktik baik tentang pembelajaran yang memerdekakan di sekolah-sekolah di Kab.Tangerang kelas 16 B secara maya

 

1.    Separo Pagi, Pembiasaan setiap pagi Senyum, sapa di pagi hari. Guru menanti murid di depan gerbang di SDN Sindangpanon I dan Sindang Panon II

Setiap Selasa ada literasi mandiri atau literasi bersama.

Kamis olahraga bersama

Jumat : penampilan kreasi anak

2.    Sekolahnya Pak Isa. Melakukan kolaborasi dengan POMG misal outingclass, menghias kelas, dan membuat proyek bersama.

3.    Sekolanya bu Sri Wahyuni, SMA Citra Berkat. Menggunakan pembelajaran learning cycle - exploring - planning - doing - communicating- reflecting - evaluating. Program student wellbeing didukung dengan program positif pals dengan guru sebagai pals atau rekan siswa bertukar pikiran, diskusi antara murid dan guru sebagai mentor.

4.    Bu Ismiyah SMA : pembelajaran flipclassroom, materi pembelajaran matematika

Menggunakan video pembelajaran yang dibuat sendiri atau diambil dari video di you tube. Anak menjadi percaya diri untuk presentasi di depan kelas.

Program sekolah : budaya positif : GPS (guru penyambut siswa”) secara bergiliran di depan kelas, menangani masalah

Jumat berkah : 07.00-07.45 melakukan literasi Al Quran di pekan 1 dan 3

Jumat Sehat di pekan 2 dan 4

 

 

 

 

 

3

Hal tersulit yang terjadi pada saya hari ini ketika ...

Membagi waktu antara mengerjakan tugas diklat CPP dengan mengajar di kelas. Akhirnya disiasati mengerjakan di malam hari, kadang mepet waktu deadline.

4

Saya bangga kepada diri saya hari ini ketika ...

Saya dapat hadir di kelas maya tepat waktu, dapat menjadi ibu dan istri yang baik di pagi hari. Dapat menulis refleksi ini sambil mendengarkan teman-teman berbagi praktik baik di ruang maya. Dapat mengambil pelajaran dari video di elaborasi pemahaman untuk diterapkan di sekolah saya, tentu saja dengan prinsip ATM sesuai dengan karakteristik sekolah tempat saya mengajar

5

Saya ingin tahu lebih banyak tentang ...

Menjadi pemimpin yang dapat melakukan transformasi pendidikan merdeka belajar.

Metode coaching yang efektif

Merubah tanpa menggurui

6

Satu hal yang ingin saya coba adalah 

Melakukan pembelajaran berbasis lingkungan dan kelas inspirasi bersama wali murid atau tokoh di lingkungan sekolah saya.

Memodifikasi praktik baik yang saya dapatkan baik dari video di LMS maupun hasil berbagi dengan sesama CPP untuk saya terapkan di sekolah saya.

 

0 komentar:

Posting Komentar